Ilmuwan Jepang menciptakan teknologi baru yang memungkinkan pengguna internet bisa merasakan sensasi ciuman pasangannya yang terpisah ruang dan waktu. Bahkan e-kiss, nama teknologi itu, mampu merekam ciuman yang dikehendaki seperti selebritas dunia Justine Bieber.
Nobuhiro Takahashi, seorang mahasiswa pasca sarjana di Jepang, membuat alat perasa yang ditempel di mulut seseorang. Bentuknya serupa selang bermesin yang tersambung dengan komputer. Alat itu bisa menyalurkan getaran yang dikirim dari dunia maya. "Ciuman ala Perancis pun dapat disimpan,"katanya dalam Daily Mail Jumat 6 April 2011. Alat ini didedikasikan bagi pasangan yang tak biasa bertatap muka.
Cara menggunakannya sangat mudah. Seseorang tinggal merekam ciuman melalui selang yang mampu merekam getaran lidah dan bibir itu. Tentu saja, sebelumnya komputer yang digunakan harus dipasang progran e-kiss buatan Nobohiro.
Lalu bagaimana dengan sensasi ciuman selebritas? Pengguna bisa saja merasakan sensasi ciuman Justin Bieber, asalkan selebritas tertentu itu mau merekam ciuman terbaiiknya lewat e-kiss.
Tapi alat ini belum sempurna benar. Nobuhiro mengaku terus melakukan pengembangan. "Ini hanya langkah awal,"katanya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar