Justin Bieber menunjukan keseriusannya menjalin hubungan dengan Selena Gomez. Buktinya, Justin tak ragu memperkenalkan kekasih yang lebih tua satu tahun darinya itu kepada keluarganya.
Seperti dikutip dari Daily Mail, Jumat (3/6/2011), Justin mengajak Selena pergi ke kampung halamannya di Kanada. Selena bertemu dengan keluarga besar Justin, termasuk orangtua Justin.
Tak lupa Justin mengajak Selena makan siang bersama keluarga besarnya. Keluarga Justin terlihat begitu senang menerima kehadiran Selena.
"Mereka benar-benar manis dan mereka memang pasangan yang serasi. Justin sering datang ke sini setiap kali pulang untuk makan siang," beber salah satu sumber.
Justin memang mulai terbuka terkait hubungan asmaranya dengan Selena. Beberapa waktu lalu, mereka juga tak sungkan menunjukan kemesraan saat berlibur di Hawai.
Selena juga selalu terlihat hadir dalam setiap konser pelantun Never Say Never itu. Termasuk saat Justin menghentak penggemarnya di Indonesia beberapa waktu lalu.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar